Friday, July 25, 2014

RV Project Store

Di era modern seperti ini, anak-anak SMA pada umunya sudah memikirkan kemana mereka akan bekerja atau usaha. Sama halnya dengan organisasi di SMA Labschool Jakarta. OSIS Rhagadarva Vrasdiparra mengadakan bazzar kecil yang diadakan di SMA Labschool Jakarta. Bertepatan dengan hari pengambilan rapot, OSIS RV mengadakan acara yang disebut dengan RV Project Store. Kegiatan ini bertujuan untuk mengisi kas dan belajar berbisnis. Kegiatan ini sendiri dijalankan sendiri oleh para pengurus OSIS RV dari mulai membuat stand yang unik dan menarik hingga barang-barang yang kami jual. 
Barang-barang yang kami jual diantara lain adalah Es krim (vanilla,strawberry,coklat) + topping,Spaggheti,Dim Sum,Gelang-gelang,dan Kipas. Barang-barang yang kami jual kami beri harga berkisar Rp. 5.000 - 15.000. Cukup murah bukan??
Barang-barang yang kami jual pun cukup memikat orang tua,guru maupun siswa siswi yang hadir hari itu. Sehingga barang yang kami jual cukup laku dibeli. 

No comments:

Post a Comment